9 Film dan Serial MCU yang Wajib Ditonton sebelum Captain America: Brave New World

Captain America: Brave New World akan menjadi debut Sam Wilson sebagai pengganti Steve Rogers di layar lebar. (IMDb)

Captain America: Brave New World menjadi film pertama yang dirilis Marvel Cinematic Universe (MCU) tahun ini. Antisipasinya terkesan so-so alias biasa saja. Namun, penggemar berat franchise ini pastinya sudah tidak sabar untuk menontonnya. Terlebih, tahun lalu, MCU hanya melepas satu film ke layar bioskop.

Captain America: Brave New World akan menjadi film pertama yang menampilkan Sam Wilson (Anthony Mackie) sebagai Captain America yang baru menggantikan Steve Rogers (Chris Evans) yang pensiun. Bagaimana Sam bisa menggantikan Steve sudah menjadi kisah panjang di MCU. Di film ini, dia akan memamerkan kemampuannya sebagai seorang pahlawan yang difavoritkan banyak orang.

Bagi penggemar berat MCU, kisah perjalanan Sam menjadi Captain America tentu sudah ngelotok di luar kepala. Tapi, bagi penonton biasa, kisahnya yang panjang sering kali terlupakan bagian-bagian pentingnya. Sementara, bagi penonton baru, mereka mungkin tidak tahu tentang kisah sebelumnya.

Sebagai penyegaran bagi penggemar berat dan penggemar biasa serta membantu mereka yang baru akan menonton film MCU, ada sejumlah film dan serial yang wajib ditonton sebelum Brave New World. Film dan serial ini akan menunjukkan perjalanan Sam di MCU dan bagaimana dia bisa menjadi Captain America. Apa saja film dan serial yang wajib ditonton sebelum menyaksikan Captain America: Brave New World? Simak ulasannya berikut!

Baca Juga: 17 Film Marvel Paling Rugi sampai Tercuan Sejak 2020

1. Captain America: The Winter Soldier

Foto: The Nerds of Color

Captain America: The Winter Soldier menjadi debut Sam Wilson di MCU. Dia adalah seorang veteran Angkatan Udara Amerika Serikat (AS) yang secara tak sengaja bertemu Steve Rogers. Keduanya lalu menjadi teman dan akhirnya, Sam menjadi sekutu Steve.

Di film ini, Sam tampil sebagai pemeran pendukung dengan waktu layar yang tidak terlalu banyak. Namun, di film ini pula, orang untuk kali pertama dipertemukan dengan Falcon, kode pahlawan Sam. Dia menampilkan kostum tersebut di film itu. Captain America: The Winter Soldier bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

2. The Incredible Hulk

Foto: Consequence

The Incredible Hulk dirilis pada 2008 dan mempertemukan penonton dengan sosok Jenderal Thunderbolt Ross yang diperankan WIlliam Hurt. Dia adalah ayah Betty Ross (Liv Tyler) yang merupakan pacar Bruce Banner (Edward Norton). Film ini juga memperkenalkan Leader (Blake Nelson).

Ketiga karakter itu, Ross, Betty, dan Leader, akan tampil di Captain America: Brave New World. Liv dan Blake akan kembali ke peran mereka sebelumnya di film tersebut. Namun, Jenderal Ross akan diperankan Harrison Ford untuk menggantikan William Hurt yang meninggal dunia beberapa tahun lalu. The Incredible Hulk bisa ditonton di Netflix.

3. Avengers: Age of Ultron

Foto: MCU Wiki – Fandom

Avengers: Age of Ultron menjadi perkenalan Sam Wilson sebagai anggota Avengers. Dia hanya tampil sekilas di film ini. Sam juga muncul di adegan pascakredit. Bersama Vision. War Machine, dan Wanda, Sam resmi bergabung dengan Avengers.

Film ini juga menegaskan hubungan dekat Sam dengan Steve. Dari Age of Ultron, Sam akan membuktikan kalau dirinya bisa menjadi pengganti Steve dengan loyalitasnya. Avengers: Age of Ultron bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

4. Captain America: Civil War

Foto: Yahoo!

Captain America: Civil War menampilkan sepak terjang Sam bersama Steve Rogers. Mereka menjadi bagian dari operasi SHIELD di dunia sebelum Steve dan Tony Stark (Robert Downey Jr.) pecah kongsi. Namun, Sam tetap setia dengan Steve dan ikut timnya yang tidak setuju dengan pendaftaran superhero.

Film ini juga mempertemukan Sam kembali dengan Bucky Barnes alias Winter Soldier (Sebastian Stan). Kesetiaan Sam juga teruji dengan dirinya yang tidak mau mengkhianati Steve. Meski pada akhirnya, dialah yang membocorkan lokasi Steve kepada Tony. Captain America: Civil War bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

5. Black Widow

Foto: Screen Rant

Sekilas, Black Widow tidak ada kaitannya dengan Captain America: Brave New World. Terlebih, tidak ada karakter terkenal dari film ini yang akan tampil di Brave New World. Namun, program Black Widow yang didetailkan di film itu menjadi salah satu elemen di Captain America 4.

Salah satu karakter baru di Brave New World adalah Ruth Bat-Seraph alias Sabra (Shira Haas) yang dulunya menjadi bagian dari program Black Widow. Aksi yang akan diperlihatkan Sabra kemungkinan terkait berat dengan program tersebut. Black Widow bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

6. Avengers: Infinity War

Foto: Atomic Geekdom

Avengers: Infinity War menampilkan Sam alias Falcon sebagai pelarian bersama Captain America dan Black Widow. Dia turut berperan dalam penyelamatan Vision dan Wanda. Film ini juga menandai pertemuan kembali Sam dengan Kolonel James “Rodney” Rhodes (Don Cheadle) yang dia lukai di Civil War.

Sam lalu turut serta dalam perang Wakanda melawan Black Order. Di film ini, Sam menjadi korban jentikan jari Thanos. Dia menghilang bersama sejumlah anggota lain Avengers. Avengers: Infinity War bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

7. Avengers: Endgame

Foto: Elite Daily

Avengers: Endgame mengembalikan semua anggota Avengers yang menjadi korban jentikan jari Thanos. Salah satunya adalah Sam. Dia adalah orang yang mengatakan, “On your left (di sebelah kirimu),” kepada Steve Rogers. Suara itu mengantarkan kembalinya seluruh anggota Avengers untuk melawan Thanos.

Di akhir film itu, Steve memberikan tameng Captain America kepada Sam. Dia memilih pensiun dan menghabiskan waktu bersama kekasihnya, Peggy. Namun, Sam terlihat enggan menerimanya. Avengers: Endgame bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

8. Eternals

Foto: Screen Rant

Eternals memperkenalkan penggemar MCU dengan 10 makhluk abadi berkekuatan super yang telah hidup di bumi selama ribuan tahun. Film ini juga menampilkan Celestials, kelompok makhluk super besar dan sangat kuat. Di film itu, Eternals menggagalkan kelahiran Celestial baru bernama Tiamut yang kini bersemayam di laut.

Captain America: Brave New World akan menampilkan tubuh Tiamut itu. Di film itu, tubuh Tiamut ditambang untuk diambil adamantium-nya. Logam ini jauh lebih kuat dibandingkan vibrarium. Eternals bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

Baca Juga: 10 Film Paling Rugi di Sepanjang 2024

9. The Falcon and the Winter Soldier

Foto: Forbes

The Falcon and the Winter Soldier adalah serial MCU di Disney+ yang berfokus pada petualangan Sam Wilson dan Bucky Barnes. Serial sepanjang 6 episode ini juga mengungkapkan pertarungan batin Sam. Falcon masih belum yakin kalau dia layak memegang tameng Captain America.

Ketika Sam menolak mengemban tugas menjadi Captain America, pemerintah menyerahkan tameng itu kepada John Walker (Wyatt Russell). Namun, keputusan itu berimbas buruk. Pada akhirnya, Sam harus membuat pilihan dan memutuskan meneruskan warisan Steve Rogers dengan menjadi Captain America yang baru. The Falcon and the Winter Soldier bisa ditonton di Disney+ Hotstar.

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *